MEDIAJABAR.COM, SUBANG – Puluhan rumah di Kampung Babakan Mindi RT 004/ RW 002, Desa Gunungsari, Kecamatan Pagaden, Kabupaten Subang rusak akibat angin puting beliung.
Menurut informasi, puting beliung terjadi pada Jumat (11/3/2022) sekitar pukul 17.44 WIB. Akibat dari kejadian tersebut
38 rumah warga rusak, kabel 3 Phase PLN terputus menimpa sebagian rumah warga, 40 Kepala Keluarga (KK) terdampak dengan jumlah anggota keluarga sebanyak 87 jiwa.
“Kejadian angin puting beliung tersebut terjadi diperkirakan sekitar Pukul.17.45 WIB.” kata Kepala Dusun Kp. Babakan Mindi, Rahmat Santika.
Lanjut Rahmat, beruntung dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa dan untuk penanganan sementara, pihak Pemdes Gunungsari telah melaporkan ke pihak terkait, berotongroyong bersama warga mengevakuasi warga terdampak.
“Kemudian mendata warga terdampak dan terus berkoordinasi dengan pihak PLN untuk perbaikan jaringan kabel yang putus,” pungkasnya.