Beranda Teknologi Charger Teknologi GaN Lebih Baik Daripada Charger Biasa?

Charger Teknologi GaN Lebih Baik Daripada Charger Biasa?

INFINITYLAB_INSTANTGO_10000_USBC_BLUE_TRAVELER_3968_copy_800x533.jpg

review1st.com – Kehadiran power bank memang tidak diragukan lagi sangat membantu pengguna gadget untuk memastikan perangkat mereka tetap aktif. Konsep power bank pertama kali diperkenalkan di Consumer Electronics Show (CES) Las Vegas pada tahun 2001, saat itu bentuk dan desain nya masih besar dan jauh dari kata compact, kapasitasnya juga kecil dan memiliki lifecycle yang pendek.

Kini setelah lebih dari 2 dekade berlalu, berbagai macam power bank semakin banyak beredar di pasaran dengan fiturnya yang semakin canggih dan ukuran yang lebih compact sehingga mudah untuk dibawa kemana saja.

Meski demikian, power bank masih tak luput dari keluhan penggunanya; mulai dari pengisian daya yang memakan waktu lama hingga timbulnya panas berlebih yang membuat pengguna ragu akan keamanan pemakaian power bank.

Hal ini pula yang tentunya menjadi dorongan bagi brand untuk terus berinovasi menghadirkan produk yang lebih berkualitas lagi. 

Jika Anda jengkel dengan pengisian daya yang memakan waktu lama dan membuat perangkat panas, ini adalah saatnya Anda beralih pada charger dengan teknologi GaN.

Jika dahulu kebanyakan power bank menggunakan bahan silikon pada bagian mesin nya, kini dapat digantikan oleh Galium Nitrida (GaN), sebuah material baru yang menggantikan bahan silikon klasik dalam elektronik. Silikon merupakan konduktor listrik yang baik tetapi tidak secepat dan seefisien GaN.

BACA JUGA:  Cara Translate Aksara Sunda via Aplikasi atau Situs Terbaik

Karena GaN jauh lebih efektif daripada silikon, charger juga kini dapat berukuran jauh lebih kecil dan lebih efisien karena sedikit energi yang hilang karena panas.

Meskipun produk GaN charger yang pertama baru diperkenalkan sejak 2020 lalu, GaN charger terbukti lebih efisien dan memudahkan pengguna mengisi daya dengan lebih cepat dan aman. Sebelumnya, GaN juga telah digunakan di industri Aerospace EV, dan 5G. 

Selain dapat mengisi daya hingga 3x lebih cepat dari charger biasa, GaN juga juga memberikan pengalaman mengisi daya yang lebih aman. GaN merupakan bahan semikonduktor yang memiliki banyak keunggulan dibandingkan silikon karena merupakan penghantar listrik yang lebih baik dan kuat menghadapi daya yang lebih tinggi tanpa menimbulkan panas yang berlebih.

GaN juga dapat menampung daya yang lebih tinggi dan mengisi daya lebih cepat daripada silikon, sehingga cocok untuk dipasangkan pada perangkat daya fast-charging

InfinityLab dengan lini aksesoris power bank nya yang revolusioner, InstantGo, hadir dengan teknologi GaN nya yang inovatif.

InfinityLab adalah lini baru produk non-audio dan aksesori pengisi daya dari HARMAN International, anak perusahaan milik Samsung Electronics Co. Ltd., yang berfokus pada teknologi terhubung untuk pasar otomotif, konsumen, dan enterprises.

BACA JUGA:  XL Axiata Berhasil Raih Penghargaan Tertinggi di Stellar Workplace Award 2024

Produk unggulan nya InstantGo dirancang kuat, compact, dan ramah lingkungan yang memungkinkan pengguna secara aman mengisi daya hingga tiga perangkat sekaligus dengan satu wireless dan dua kabel, bahkan mampu mengisi daya laptop kecil, hingga 50% hanya dalam 30 menit, dengan waktu pengisian daya 4 jam.

Selain teknologi GaN, InstantGo juga dilengkapi Qi wireless charging technology yang tertanam di power bank, yang membuat pengguna tidak lagi memerlukan kabel untuk mengisi daya perangkat mereka sehingga dapat mengisi daya dengan mudah saat bepergian.

InfinityLab InstantGo memiliki 2 jenis, InfinityLab InstantGo 10000 Wireless atau versi dengan Kabel Lightning Built-in 30W PD dan Kabel USB-C Internal 30W PD. InfinityLab InstantGo 5000 Wireless juga tersedia dengan Kabel Lightning Built-in 18W PD dan Kabel USB-C Built-in 18W PD. 

Selain power bank, InfinityLab juga memiliki rangkaian produk wall charger, InstantCharger yang sama canggihnya. InfinityLab InstantCharger memiliki 2 jenis, InstantCharger 100W 4 USB wall charger fast-charging yang dilengkapi dengan dua port USB-A dan dua port USB-C, sehingga Anda dapat mengisi daya hingga empat perangkat sekaligus mulai dari smartphone, tablet, laptop, speaker, headphone, konsol game, drone, kamera, dll.

BACA JUGA:  Apa Itu Kuota Lokal Telkomsel? Berikut Panduan Lengkapnya

Sedangkan untuk pilihan yang lebih kecil InstantCharger 65W 2 USB, dilengkapi dengan satu port USB-A dan satu port USB-C5 untuk dapat mengisi daya 2 perangkat sekaligus.

Dengan smart power distribution, kedua model ini cukup cerdas untuk mengetahui cara mengalokasikan daya, tergantung pada perangkat yang terhubung. Anda juga dapat dengan mudah mengganti-ganti antara outlet daya AS, UE, dan Inggris untuk kemudahan perjalanan. 

Spesifikasi produk InfinityLab mengutamakan keamanan serta desain yang ramping dan ringkas, rangkaian inti produk InfinityLab juga dirancang dengan mempertimbangkan aspek sustainabilitas lingkungan hidup yang berkelanjutan, produknya terbuat dari 90% plastik daur ulang, lightning cable yang dilapis dengan benang polyester daur ulang serta dikemas dalam bahan bebas plastik yang dicetak pada kertas bersertifikat FSC dengan tinta kedelai. 

Produk InfinityLab yang tersedia di Indonesia dapat ditemukan secara eksklusif di e-store resmi InfinityLab, serta Tokopedia, Shopee, dan Blibli.