Beranda Berita Nasional Atap Rumah Warga Langkaplancar Pangandaran Ambruk Pasca Hujan Deras dan Angin Kencang

Atap Rumah Warga Langkaplancar Pangandaran Ambruk Pasca Hujan Deras dan Angin Kencang

Atap-Rumah-Warga-Langkaplancar-Pangandaran-Ambruk-Pasca-Hujan-Deras-dan-Angin-Kencang.jpg

Berita Pangandaran (harapanrakyat.com),- Atap rumah warga Dusun Cigorowek, RT 05/08, Desa Pangkalan, Kecamatan Langkaplancar, Pangandaran, Jabar, ambruk, Selasa (11/10/2022).

Muksin, salah seorang warga setempat mengatakan, atap rumah milik Mudrikah itu roboh, saat hujan deras disertai angin kencang pada Selasa sore sekitar pukul 17.00 WIB.

“Atap yang roboh tersebut berada di bagian depan. Beruntung pemilik rumah bisa menyelamatkan diri sehingga tidak mengalami luka-luka,” katanya kepada HR Online, Selasa (12/10/2022).

BACA JUGA:  FIM MiniGP Indonesia Series 2024: Kompetisi Sengit Pembalap Muda di Sirkuit Gery Mang

Baca Juga: Hujan Deras, Rumah Semi Permanen di Pangandaran Tertimpa Longsor

Menurutnya, selain karena hujan deras dan tiupan angin kencang, robohnya atap rumah milik korban tersebut, diduga karena bangunan yang sudah lapuk. Sehingga tak kuat menahan kencangnya tiupan angin.

Kejadian tersebut sudah dilaporkan ke pihak pemerintah desa, dan diteruskan ke BPBD Kabupaten Pangandaran.

BACA JUGA:  FIM MiniGP Indonesia Series di Sirkuit Gery Mang

Baca Juga: Lagi, Rumah Warga di Langkaplancar Pangandaran Roboh, Diduga Sudah Lapuk

“Semoga ada bantuan dari pemerintah untuk meringankan beban keluarga korban, dan kembali memperbaiki atap rumahnya yang roboh,” harapnya.

Pantauan HR Online, warga memasang terpal pada bagian atap rumah milik Mudrikah yang ambruk.

Pemasangan terpal tersebut agar jika kembali hujan turun, barang- barang atau perabotan rumah tidak terkena air hujan. (Ceng/R5/HR-Online/Editor-Adi)