Beranda Berita Nasional Truk Bermuatan Batu Terguling di Tanjankan Curug Bilik Pangandaran

Truk Bermuatan Batu Terguling di Tanjankan Curug Bilik Pangandaran

IMG_20221010_172738_aSYnKYaZ6B_KEcxtkXT6s.jpeg

Berita Pangandaran (Harapanrakyat.com),- Sebuah truk bermuatan batu split terguling di Tanjakan Curug Bilik, Dusun Sindangsari, Desa Jayasari, Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Senin (10/10/2022). Truk dengan nomor polisi Z 9004 UX diduga tak kuat menanjak.

Yusup, Salah seorang saksi mata mengatakan, kondisi jalan licin usai hujan mengguyur wilayah Langkaplancar. Kemudian ketika truk menanjak dengan muatan yang berat mengakibatkannya terguling.

BACA JUGA:  Kementerian Komunikasi Blokir Lebih dari 277.000 Konten Judi Online dalam Tiga Minggu

“Iya jalan menajak dan licin dengan muatan yang berat. Sehingga sopir tidak bisa mengendalikan saat mobil tak kuat menanjak sampai akhirnya terguling melintang ke tengah jalan,” ujarnya.

Meski tidak menimbulkan korban jiwa, namun sopir truk bermuatan batu tersebut mengalami syok sampai pingsan setelah terguling.

Baca Juga: Tabrakan Truk Vs Sedan di Pamarican Ciamis, Jalur Banjar-Pangandaran Macet

BACA JUGA:  PNS vs ASN Ternyata Beda, Jangan Keliru Ya!

Melihat kejadian itu, sejumlah warga dan para pengguna jalan membantu mengevakuasi truk tersebut dengan menariknya beramai-ramai. Hal itu karena arus lalu lintas dari kedua arah tidak bisa lewat. Truk terguling dan melintang persis di tengah jalan.

“Mobil dan motor tidak bisa lewat karena badan truk persis berada ke tengah jalan,” paparnya.

BACA JUGA:  Kronologis Lengkap Kecelakaan Truk Maut di Subang: Dua Tewas, Delapan Luka-luka

Sampai berita ini diturunkan, truk tersebut masih belum bisa dievakuasi. Nampak antrian kendaraan dari arah Cibatu ke arah Ciwilis dan sebaliknya cukup panjang.

“Kondisi jalan Langkaplancar turun naik, jadi saya sarankan kepada para sopir agar membatasi muatan, agar hal serupa tidak terjadi lagi,” jelasnya. (Enceng/R9/HR-Online/Editor-Dadang)