KBRN, Subang : Bupati Subang Ruhimat mengaku, di tahun ketiga dia memimpin Subang, baru kali ini mengadakan Musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang).
Ruhimat juga mengapresiasi BP4D Kabupaten Subang, yang sudah mampu menggelar Musrenbang di tahun 2022 ini.
“Saya berharap, hasil musrenbang ini, seluruh OPD dan para Camat, mampu mengimplementasikannya dengan inovatif. Bukannya sebatas menggugurkan kewajiban, hasilnya pun bisa lebih maksimal,” ujar Ruhimat kepada RRI di Subang, Kamis (24/3/2022).
Dari hasil musrembang ini diungkapkan Bupati, yaitu menyusun program kerja di tahun 2023 nanti. Sementara yang menjadi skala prioritas yakni infrastruktur jalan, termasuk jalan yang sudah dan sedang di bangun, seperti jalan lingkar Subang Kota, Patimban-Cilamaya, dan Cipeundeuy-Serangpanjang.
“Sehingga betul-betul menjadi persiapan hari esok Subang, hadirnya beberapa proyek strategis nasional (PSN), yang ada di Kabupaten Subang,” imbuhnya.
Sementara dari sisi SDM tegas Ruhimat, pihaknya memaksimalkan dunia pendidikan, yang mengarah ke peningkatan SDM, yang ditopang dengan program pelatihan dan keterampilan, dalam menyiapkan angkatan kerja yang mumpuni.
“Maka dari itu saya menghimbau, agar seluruh masyarakat Kabupaten Subang, harus mempersiapkan diri dari sekarang, jangan hanya berpangku tangan, jika tidak ingin menjadi penonton nantinya. Maka peluang yang ada harus dapat dimaksimalkan, sehingga peluang kerja yang ada di Patimban nanti bisa diisi oleh warga Subang asli,” tegas Ruhimat.
Ia juga menambahkan, semua pengusaha baik itu swasta maupun BUMN, yang terlibat di dalam PSN yang ada, wajib melibatkan BUMD milik Pemkab Subang, termasuk Bumdes yang ada disekitar Patimban.
“Pokoknya sudah saya tegaskan kepada para pengusaha yang terlibat di Patimban itu, harus melibatkan BUMD miliki kita, agar secara ekonomi kita juga dapat diuntungkan,” pungkasnya.