Siapa yang pernah menyangka kalau content creator menjadi sebuah profesi yang banyak digandrungi saat ini di hampir seluruh belahan dunia? Hal tersebut tak lain karena didukung banyaknya platform sosial media seperti Instagram, YouTube, Tiktok, Twitter, dan lain sebagainya.
Anda tidak perlu menjadi cantik, ganteng, kaya, tinggal di kota besar, atau pun terkenal. Selama punya gadget dan koneksi internet, itu sudah cukup. Percayalah, Anda cukup menjadi diri sendiri dan konsisten membuat postingan di sosial media. Kreasi yang ingin Anda buat pun bebas, entah foto, video, atau kutipan-kutipan berdasar hobi serta hal-hal yang Anda sukai.
Beberapa Content Creator Terkenal di Indonesia
Tasya Farasya sebagai contoh. Ibu dari seorang anak perempuan ini rajin membuat konten tentang cara berdandan serta review kosmetik ataupun skincare. Percaya nggak sih, kalau dulu dia bahkan malu-malu untuk merekam wajahnya sendiri? Tasya berhasil menyingkirkan rasa malu tersebut sambil berpikir kalau konten yang dia buat pastinya bermanfaat untuk orang-orang yang sedang belajar memakai make up.
Akhirnya, di sinilah dia sekarang, menjadi salah satu beauty content creator terbaik Indonesia yang memiliki jutaan subscriber di YouTube dan jutaan followers di Instagram mau pun Tiktok. Saat ini dia bahkan sudah memiliki produk kosmetiknya sendiri.
Kemudian ada Raditya Dika. Suami dari Annisa Aziza ini dulunya adalah seorang anak laki-laki culun yang hobi menulis di blog (platform menulis digital). Dia dengan percaya diri menuliskan lika-liku kehidupan ngenesnya dari sudut pandang humor. Setelah merasa bahwa tulisannya cukup banyak, Raditya Dika mencoba membawa naskah tersebut ke penerbit dan boom, bukunya laris di pasaran.
Lelaki kelahiran 1984 itu tidak berhenti berkarya. Setelah menerbitkan buku, dia merambah ke YouTube dan membuat webseries pertamanya di sana. Tidak hanya menjadi sutradara, Radit bahkan berani membintanginya sendiri. Lagi-lagi, webseries tersebut sukses besar.
Profil Radit sungguh tak perlu diragukan. Dia bisa dibilang merupakan content creator paling berbakat di Indonesia. Terbukti dari banyaknya kesuksesan dari setiap profesi yang dilakoni. Selain menulis, Radit mampu menjadi sutradara, artis, financial trainer, serta komika. Dia bahkan menjadi juri yang mumpuni di SUCI (Stand Up comedy Indonesia) dan menghasilkan komedian-komedian berbakat lain.
Anda suka main game? Kalau jawabannya iya, Anda pasti tidak asing lagi dengan kanal youTube Jess No Limit. Nama asli pemiliknya adalah Tobias Justin, seorang anak muda kelahiran tahun 1996. Sejak duduk di bangku Sekolah Dasar (SD) dia telah aktif bermain game. Saking pandainya, Jess No Limit jadi sering menjual akun dan menghasilkan uang sejak dini.
Perjalanan hidupnya tidak selalu mulus. Saat beranjak dewasa dia pernah berjualan voucher Line juga berbisnis MLM namun gagal. Sejak itu, barulah dia menekuni game Mobile Legends. Demi mendapatkan uang, Jess No Limit bahkan bersedia menjadi joki. Setiap tokoh yang dimainkan naik level, dia menerima pembayaran.
Kariernya sebagai gamer semakin moncer ketika bergabung ke tim Saints Indo di tahun 2017. Sayang, pada tahun 2019 dia memilih untuk mundur dan membuat kanal YouTube sendiri. Sekarang dengan lebih dari dua puluh juta subscriber, Jess No Limit memiliki penghasilan sekitar 300 juta hingga 4 miliar dalam sebulan. Wah, menggiurkan sekali ya?
Gadget untuk Konten yang Menarik
Pernahkan Anda membayangkan diri Anda sebagai penonton? Kira-kira, menurut opini Anda pribadi, konten seperti apa sih yang layak untuk disimak? Pastinya konten yang memiliki value lebih, benar? Entah karena isinya yang unik, lucu, sarat ilmu, menghibur serta meninggalkan kesan.
Nah, untuk membuat konten yang bernilai dan bermakna, selain skill kita tentunya butuh gadget yang bisa mengakomodasi semua kebutuhan. Salah satu brand yang yang tidak pernah berhenti mengeluarkan produk-produk terbaik adalah Samsung. Perusahaan perangkat elektronik yang berasal dari Korea Selatan ini memiliki deretan produk terbaik untuk Anda para content creator.
Pada awal bulan Januari 2022, Samsung langsung tancap gas dengan merilis lini Galaxy S21 FE (Fan Edition) 5G di Indonesia. Penggemar Samsung Galaxy pastinya sudah tidak sabar untuk tahu lebih jauh tentang perangkat terbaru ini. Apa saja sih kelebihannya?
Samsung S21 FE 5G dibanderol dengan harga Rp 8.999.000 untuk varian 8/128 GB, dan Rp 9.999.000 untuk varian 8/256 GB. Dengan budget 9 juta, Galaxy S21 FE 5G bisa menjadi alternatif bagi Anda yang ingin mendapatkan pengalaman khas perangkat flagship seperti Galaxy S22 Series di marketplace seperti blibli.
Pada seri FE atau Fan Edition ini, desain dan material yang digunakan pada cover belakangnya adalah plastik. Tak perlu khawatir, bahan yang digunakan masih cukup premium.
Samsung Galaxy S21 FE 5G menghadirkan layar Dynamic AMOLED 2x infinity-O berukuran 6,4 inci. Layarnya memiliki fitur eye shield comfort dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate hingga 120Hz. Selain itu ada pula dukungan HDR10+ dan pastinya Always-On Display.
Dari sisi kamera, Samsung Galaxy S21 FE 5G membawa Triple Pro Grade Camera dengan kamera utama 12 MP f/1.8 Dual Pixel AF dan OIS, Ultra Wide 12 MP, serta kamera tele 8 MP OIS dengan 3x optical zoom, dan 30x Space Zoom.
Dengan kamera secanggih ini, Anda pasti bisa membayangkan gambar yang dihasilkan akan sebagus apa. Sedangkan untuk para penggemar selfie, kamera 32 MP tersedia di bagian depan.
Ponsel pintar keluaran Samsung ini dipersenjatai chipset Exynos 2100 5nm yang ditemani RAM 8 GB. Storage internalnya tersedia dalam dua pilihan, 128 GB dan 256 GB dengan perbedaan rentang harga hingga satu juta rupiah.
Dari segi performa, Exynos 2100 bisa Anda andalkan untuk pengalaman penggunaan yang kencang, mulus, dan responsif. Semua aplikasi dapat berjalan dengan baik tanpa ada kendala berarti. Ringkasnya, Galaxy S21 FE 5G memiliki performa khas ponsel kelas atas.
So, tunggu apalagi? Dapatkan segera smartphone terbaik agar konten-konten yang Anda buat lebih menarik!