Beranda Berita Nasional Kompolnas Apresiasi Polri Ungkap Kasus Pornografi Anak Lintas Negara

Kompolnas Apresiasi Polri Ungkap Kasus Pornografi Anak Lintas Negara

suarasubang.com – Komisioner Kompolnas Poengky Indary, S.H., LL.M., mengapresiasi Polri yang berhasil mengungkap kasus pornografi lintas negara yang melibatkan anak di bawah umur.

Menurutnya, kerja sama antara Polri dengan Violent Crimes Against Children International Task Force FBI merupakan langkah yang sangat baik dalam upaya menyelamatkan anak-anak dari obyek pornografi online.

BACA JUGA:  Permendikdasmen Nomor 6 Tahun 2026 Terbit, Abdul Mu'ti: Guru dan Siswa Harus Nyaman di Sekolah

“Kerja sama Kapolresta Bandara Soekarno-Hatta dan jajaran yang sangat baik dengan Violent Crimes Against Children International Task Force FBI dapat menjadi contoh yang sangat baik bagi peningkatan kerja sama internasional antara Polri dengan Kepolisian-Kepolisian negara lain,” tutur Komisioner Kompolnas.