Beranda Berita Nasional Slepet Gus Imin di Garut, Singgung Bansos bukan dari Calon Tertentu

Slepet Gus Imin di Garut, Singgung Bansos bukan dari Calon Tertentu

Slepet-Gus-Imin.jpg

harapanrakyat.com,- Calon wakil Presiden nomor urut 1 Gus Imin menemui ratusan muda-mudi di Garut, Jawa Barat dalam acara Slepet Imin, Rabu (3/1/24) malam di Coffe Toffe Kota Garut.

Dalam acara tersebut Gus Imin mendapatkan banyak pertanyaan dari para pemuda, bahkan ia menjadi bahan rujakan kamu milenial Garut. 

Saat mendapatkan pertanyaan soal Bansos, Gus Imin menegaskan bahwa bantuan tersebut berasal dari pemerintah bukan dari calon tertentu.

BACA JUGA:  Indonesia Tantang Bahrain di Laga Penentu Kualifikasi Piala Dunia 2026

“Bansos itu kewajiban negara menangani suasana yang belum sepenuhnya baik. Kalau Bansos itu yang membuat pemerintah dan DPR dari uang APBN. Jadi kalo ada Menteri mengklaim Bansos itu dari si A si B atau si C itu termasuk jenis-jenis penyesatan,” kata Gus Imin.

Tak hanya itu, ia juga mengingatkan pihak tertentu jangan memanfaatkan Bansos untuk hal-hal tertentu. Sebab, kata Gus Imin, Bansos itu dari rakyat, kewajiban pemerintah untuk rakyat. 

BACA JUGA:  XL Axiata Berhasil Raih Penghargaan Tertinggi di Stellar Workplace Award 2024

“Kadang-kadang saya harus keluarkan slepetannya, bansos lanjutkan, tapi jangan coba-coba memanfaatkan bansos untuk kepentingan mengatasnamakan calon. Apalagi berpihak kepada salah satu calon, karena bansos adalah dari rakyat, kewajiban pemerintah untuk rakyat,” jelasnya.

Sementara itu, berdasarkan informasi kegiatan Cawapres nomor urut 1 di Garut selain menghadiri Slepet Gus Imin, ia juga akan mengunjungi beberapa lokasi.

BACA JUGA:  Kementerian Komunikasi Blokir Lebih dari 277.000 Konten Judi Online dalam Tiga Minggu

Adapun jadwalnya, besok pagi Gus Imin akan melakukan safari politiknya dengan menemui tokoh di pondok pesantren yang ada di Tarogong Garut. 

Kemudian, rencananya ia akan menemui ratusan petani di wilayah Kecamatan Cisurupan. (Pikpik/R6/HR-Online/Editor: Muhafid)