Beranda Berita Nasional Polisi Amankan dan Jaga Ketat Objek Vital Pemilu 2024 di Garut

Polisi Amankan dan Jaga Ketat Objek Vital Pemilu 2024 di Garut

Polisi-Amankan-dan-Jaga-Ketat-Objek-Vital-Pemilu-2024-di-Garut.jpg

harapanrakyat.com,- Polres Garut, Polda Jawa Barat, mengamankan dan menjaga ketat objek vital Pemilu 2024 yang tinggal menghitung hari.

Pihak kepolisian mensiagakan aparatnya, untuk menjaga sarana dan gudang logistik pemilu. Selain itu juga Kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) yang ada di Jalan Raya Suherman, Tarogong, Garut.

Kasi Humas Polres Garut, Ipda Adi Susilo mengatakan, pengamanan sarana dan prasaran dan juga kegiatan menjelang pemilu tersebut, dalam rangka Operasi Mantap Brata Lodaya.

BACA JUGA:  Isu Poligami dan Narkoba Bisa Rontokan Elektabilitas Kandidat di Pilkada Subang

“Aparat disiagakan untuk mengantisipasi hal yang tak diinginkan,” kata, Minggu (17/12/2023).

Lanjutnya menambahkan, personel Polres Garut disiagakan di lokasi Gudang KPU yang merupakan objek vital Pemilu setiap harinya.

Ia menjelaskan, bahwa tujuan dari pengamanan tersebut, agar terjalinnya komunikasi yang baik, antara petugas keamanan yang berjaga. Kemudian menciptakan situasi pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat.

BACA JUGA:  Indonesia Tantang Bahrain di Laga Penentu Kualifikasi Piala Dunia 2026

Selain itu juga, pengamanan objek vital tersebut juga untuk memastikan tidak ada gangguan atau masalah, yang bisa mempengaruhi proses penyimpanan serta distribusi logistik pemilu 2024 di Garut.

“Harapan kami, pelaksanaan pemilihan umum 2024 nanti di Garut bisa aman, daman serta lancar,” harapnya. (Pikpik/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)