Sekretaris Daerah Kabupaten Subang H. Asep Nuroni, M.Si melantik dan mengambil sumpah janji jabatan sebanyak 484 Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Subang. Bertempat di Aula Cadika Subang, Jumat (8/12/2023).
Pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan tersebut dilaksanakan berdasarkan Surat Keputusan Bupati Subang No KP.05.05/KEP.645-BKPSDM/2023 s/d KP.05.05/KEP.652-BKPSDM/2023. Adapun sebanyak 484 Pegawai Negeri Sipil yang dilantik tersebut terdiri dari 1 orang Pengelola Pengadaan Barang & Jasa UKPBJ Setda Subang, 9 orang Tenaga Kesehatan di lingkungan Dinas Kesehatan Subang, 92 orang Guru Pertama SPF TK Negeri, SD Negeri, SMP Negeri Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Subang, 10 orang Pengawas Sekolah di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Subang, dan 372 Kepala Sekolah SPF TK Negeri, SD Negeri, SMP Negeri di lingkingan Dinas dan Kebudayaan Pendidikan Subang.
Dalam sambutannya Sekretaris Daerah Kabupaten Subang Asep Nuroni mewakili Bupati Subang mengucapkan selamat dan apresiasi setinggi-tingginya serta ucapan rasa terimakasih kepada seluruh peserta yang dilantik yang telah melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggungjawab .
"Mudah-mudahan apa yang sudah dibaktikan selama ini menjadi amal ibadah dan mendapatkan pahala dari Allah SWT" ucap Sekda Subang.
Ia pun mengimbau kepada seluruh kepala satuan formal untuk mengedepankan dan memiliki wawasan jauh kedepan, mengetahui tindakan apa yang yang harus dilakukan dan paham tentang cara yang akan ditempuh, serta memiliki kemampuan mengkoordinasikan seluruh sumberdaya manusia yang ada untuk kebutuhan sekolah dan mampu mengambil keputusan dengan cepat, tepat dan akurat.
"Marilah kita bersama-sama mengedepankan semangat dan prinsip kerja keras, kerja cerdas, kerja ikhlas, kerja tuntas, dan kerja berkualitas untuk subang jaya, istimewa, sejahtera". Tutup Sekda Subang.