KBRN, Jakarta: Sebuah rumah di jalan Masjid II, 003/001, Kelurahan Kebon Baru, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan terbakar, Sabtu (29/1/2022) pagi. Pihak Pemadam Kebakaran DKI Jakarta menemukan tiga korban meninggal dunia dalam kejadian tersebut.
“Berdasarkan informasi dari petugas, pada saat pemadaman pendinginan, tim melakukan overhaul mengurai puing-puing sisa kebakaran. Lalu ditemukan 3 korban. Korban semuanya di bawa ke RSCM,” tulis Pemadam Kebakaran DKI Jakarta dalam unggahan di akun Instagramnya yang dilihat RRI.co.id, Sabtu (29/1/2022).
Pihak Pemadam Kebakaran DKI Jakarta menduga penyebab kebakaran akibat korsleting listrik.
“Banyak sambungan listrik yang kemudian menyebabkan aliran listrik terbakar jam 04.55 WIB,” terangnya.
Pemadam Kebakaran DKI Jakarta berhasil memadamkan kebakaran tersebut dengan menurunkan sebanyak 13 unit dengan 60 personel gabungan wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur.
“Tim dikerahkan untuk melakukan pemadaman pada bangunan rumah tersebut,” pungkasnya. (foto: Instagram Pemadam Kebakaran DKI Jakarta)