Beranda Berita Nasional Jokowi Lantik Andi Amran Sulaiman Sebagai Menteri Pertanian

Jokowi Lantik Andi Amran Sulaiman Sebagai Menteri Pertanian

Presiden-Jokowi-Lantik-Andi-Amran-Sulaiman-Sebagai-Menteri-Pertanian.jpeg

harapanrakyat.com,- Pada Rabu, 25 Oktober 2023 di Istana Negara, Presiden Jokowi melakukan pelantikan terhadap Andi Amran Sulaiman sebagai Mentan (Menteri Pertanian).

Andi Amran Sulaiman menggantikan Syahrul Yasin Limpo yang mengundurkan diri awal bulan ini.

Ia juga sebelumnya pernah menjabat Mentan di Kabinet Jokowi periode 2014-2019.

Pelantikan tersebut, ditandai pembacaan sumpah jabatan oleh Jokowi yang diucap ulang oleh Amran Sulaiman.

BACA JUGA:  Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Australia Kualifikasi Piala Dunia 2026

Acara pelantikan dihadiri oleh sejumlah pejabat tinggi, antara lain Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD, Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, dan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono.

Baca juga: Mundur dari Menteri Pertanian, Yasin Limpo Minta Maaf ke Jokowi

Pelantikan ini menandai langkah penting dalam mengisi jabatan penting di pemerintahan dan memperkuat stabilitas kabinet. Andi Amran akan memimpin Kementerian Pertanian dalam periode sisa jabatan hingga tahun 2024, membawa visi dan misi untuk mengembangkan sektor pertanian di Indonesia.

BACA JUGA:  30 Petugas Pertanian Jabar Asah Keterampilan Smart Farming di Bapeltan Cianjur

Dengan pelantikan Andi Amran Sulaiman ini, diharapkan Indonesia dapat terus meningkatkan produksi pertanian. Menjaga ketahanan pangan, dan mendukung kemajuan sektor pertanian yang memiliki dampak penting pada perekonomian dan kesejahteraan masyarakat Indonesia.

Selain pelantikan terhadap Menteri Pertanian yang baru, kabarnya Presiden Jokowi dalam minggu-minggu ini akan melakukan reshuffle kabinet.

Sebelumnya diisukan pula, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bakal masuk dalam jajaran Menteri kabinet Indonesia Maju.(R8/HR Online/Editor Jujang)