Beranda Berita Nasional 2 Kendaraan Terlibat Tabrakan Adu Banteng di Kota Banjar, Pengemudi Minibus Dilarikan...

2 Kendaraan Terlibat Tabrakan Adu Banteng di Kota Banjar, Pengemudi Minibus Dilarikan ke Rumah Sakit

2-Kendaraan-Terlibat-Tabrakan-Adu-Banteng-di-Kota-Banjar.jpg

harapanrakyat.com,- Sebuah kendaraan minibus terlibat tabrakan adu banteng dengan mobil boks di Jalan Raya Cimaragas, Desa Neglasari, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat, Selasa (24/10/2023).

Peristiwa itu bermula saat mobil boks bernomor polisi B 9654 VCD dikendarai Kunarto, datang dari arah timur menuju barat hendak mengirim barang ke minimarket.

Baca Juga: Diduga Kurang Hati-Hati, Dua Pemotor Tabrakan di Kota Banjar

Kemudian, dari arah berlawanan datang minibus berplat nomor Z 1204 MO yang dikemudikan oleh Nanang Sanjaya, hendak menyalip kendaraan yang ada di depannya.

BACA JUGA:  Indonesia Tantang Bahrain di Laga Penentu Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pengemudi kendaraan mobil boks Kunarto mengaku, bahwa sebelum terlibat tabrakan adu banteng, ia sudah melaju di jalur yang benar. Selain itu, mengendarai mobil tidak terlalu kencang.

“Saya jalan di jalur sendiri, kalau dia mau nyalip kendaraan. Tapi ketika ada saya, dia nggak ngerem atau balik lagi ke jalurnya. Padahal marka jalan tidak putus-putus,” kata Kunarto, Selasa (24/10/2023).

BACA JUGA:  XL Axiata Berhasil Raih Penghargaan Tertinggi di Stellar Workplace Award 2024

Menurut Kunarto, karena melaju dengan pelan, dirinya sempat ngerem kendaraan dan memberikan isyarat klakson.

“Sempat saya ngerem bekasnya juga masih ada itu. Sampai saya klaksonin, dia nyelonong terus karena lumayan kencang,” terangnya.

Setelah terlibat tabrakan adu banteng dengan kendaraan lain, ia tidak mengalami luka apapun. Sedangkan, pengemudi mobil minibus langsung dibawa ke rumah sakit, untuk mendapatkan perawatan medis.

BACA JUGA:  7 Pondok Pesantren Terbaik dan Terbesar Di Subang 2024, Cek No. 4

“Kalau saya alhamdulillah nggak ada luka. Tapi kalau pengemudi minibus tadi katanya sakit di bagian dada, karena airbag-nya juga sampai keluar,” pungkasnya.

Sementara itu, peristiwa dua kendaraan yang terlibat tabrakan adu banteng, kini sudah ditangani oleh petugas dari Polsek Banjar dan Unit Gakkum Satlantas Polres Kota Banjar. (Sandi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)