Beranda Berita Nasional Mobil Avanza Masuk Jurang Sedalam 30 Meter di Garut, Pengemudi Seorang Wanita

Mobil Avanza Masuk Jurang Sedalam 30 Meter di Garut, Pengemudi Seorang Wanita

Mobil-Masuk-Jurang.jpg

harapanrakyat.com,- Mobil Avanza masuk jurang sedalam 30 meter di Jalan Raya Talegong, Garut, Jawa Barat, Senin (23/10/2023). Meski tak ada korban jiwa, namun pengemudi dan penumpang mobil Avanza itu mengalami luka-luka.

Diketahui mini bus Toyota Avanza dengan nomor polisi D 1379 MI dikemudikan oleh seorang wanita asal Bandung bernama Euis Jualiah.

Kecelakaan tunggal itu tepatnya terjadi di Kampung Awi Suti, Desa Sukamulya, Kecamatan Talegong, Kabupaten Garut. Jalur ini merupakan jalur cukup ekstrim karena berkelok dan banyak turunan curam.

BACA JUGA:  PNS vs ASN Ternyata Beda, Jangan Keliru Ya!

Ipda Adi Susilo, Kasi Humas Polres Garut mengatakan, kronologi kejadian kecelakaan ini berawal saat mobil yang dikendarai Euis Juliah datang dari arah Bandung hendak menuju Pantai Santolo, Kecamatan Pameungpeuk, Garut.

Baca Juga: Sempat Bersenggolan, Pemotor di Garut Tewas Usai Terlindas Minibus

“Saat melintasi Jalan Raya Talegong dengan kondisi jalan yang menurun curam, diduga mengalami rem blong. Sehingga mobil Avanza masuk jurang dengan kedalaman kurang lebih 30 meter,” terangnya.

BACA JUGA:  Kronologis Lengkap Kecelakaan Truk Maut di Subang: Dua Tewas, Delapan Luka-luka

Akibat kejadian tersebut, petugas Polsek Talegong mengevakuasi korban ke Puskesmas terdekat untuk mendapatkan penanganan medis. Sedangkan, mobil korban masih dalam proses evakuasi dari jurang.

Adi Susilo menambahkan, pengemudi mengalami luka pada bagian pelipis mata sebelah kiri dan mendapat 5 jahitan di dalam, dan 10 jahitan di luar. Untuk penumpangnya hanya mengalami luka ringan pada bagian tangan kanan akibat serpihan kaca mobil.

BACA JUGA:  Penginapan Murah Subang: Daftar Alamat dan Tarif (2024)

“Sementara untuk kerugian materil masih dalam penyelidikan kepolisian,” pungkasnya. (Pikpik/R3/HR-Online/Editor: Eva)