Beranda Berita Nasional RRI Raih Tiga Penghargaan Anugerah KPI 2021

RRI Raih Tiga Penghargaan Anugerah KPI 2021

ab4739cb759959f86323216be716c5fb.jpg

KBRN, Jakarta: Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) kembali menggelar kegiatan rutin tahunan Anugerah KPI 2021 sebagai bentuk apresiasi terhadap kerja keras lembaga penyiaran yang berupaya menyuguhkan konten-konten siaran yang sehat dan berkualitas.

Kegiatan ini diharapkan dapat mendorong industri penyiaran televisi dan radio untuk terus berkarya dalam menghasilkan program-program terbaik.

Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia (LPP RRI) tahun ini kembali meraih penghargaan Anugerah KPI 2021, di antaranya:

1. Kategori Program Radio Wisata Budaya: RRI Banjarmasin – ‘Desa Wisata Budaya Wadian Tambai’

2. Kategori Iklan Layanan Masyarakat Radio – RRI Fak-Fak – ‘Daun Kelor’

BACA JUGA:  7 Pondok Pesantren Terbaik dan Terbesar Di Subang 2024, Cek No. 4

3. Kategori Program Radio Peduli Perbatasan Daerah Tertinggal: RRI Tarakan – ‘Bertaruh Nyawa Demi Bisa Sekolah’

BACA JUGA: Anugerah KPI 2021, Apresiasi TV dan Radio

Ketua KPI Agung Suprio menyampaikan, media penyiaran televisi dan radio memiliki peran besar dalam pencegahan dan penanganan Covid-19, menginformasikan terkait protokol kesehatan, mengimbau masyarakat untuk vaksinasi serta menjaga akurasi mutu berita.

“Apresiasi Komisi Penyiaran Indonesia untuk TV dan radio khususnya bagi nomine dan pemenang Anugerah KPI 2021. Televisi dan radio telah memberikan informasi dan hiburan yang berkualitas di tengah pandemi Covid-19,” kata Agung dalam sambutannya di Anugerah KPI 2021, seperti dikutip RRI.co.id, Jumat (17/21/2021) malam.

BACA JUGA:  Kronologis Lengkap Kecelakaan Truk Maut di Subang: Dua Tewas, Delapan Luka-luka

Pada Anugerah Komisi Penyiaran Indonesia 2021, terdapat total 25 penghargaan akan diberikan baik kepada televisi, radio ataupun lembaga tertentu yang menjadi ketetapan KPI untuk diberikan penghargaan khusus.

Adapun kategori penghargaan terbagi atas 14 penghargaan Kategori Televisi, 3 penghargaan Kategori Radio, dan 8 Penghargaan Khusus.

BACA JUGA: Berikut Daftar Nominasi Anugerah KPI 2021

Penghargaan Kategori Televisi yakni: Program Anak, Program Animasi, Program Drama Seri, Program Film Televisi, Program Talkshow Berita, Program Talkshow Non-Berita, Program Wisata Budaya, Program Berita/Jurnalistik, Program Peduli Perempuan, Program Peduli Disabilitas, Program Dokumenter, Program Iklan Layanan Masyarakat, Program Peduli Perbatasan dan Daerah Tertinggal, Program Konten Lokal Televisi Berjaringan. 

BACA JUGA:  Penginapan Murah Subang: Daftar Alamat dan Tarif (2024)

Sementara untuk Kategori Radio yakni: Program Radio Wisata Budaya, Program Radio Iklan Layanan Masyarakat dan Program Radio Penyiaran Peduli Perbatasan dan Daerah tertinggal.

Serta Penghargaan Khusus di antaranya Penghargaan Radio Komunitas Terbaik, Penghargaan Pemerintah Daerah Peduli Penyiaran, Penghargaan Lembaga Penyiaran Televisi Peduli Pandemi, Penghargaan Lembaga Penyiaran Radio Peduli Pandemi, Penghargaan Kepala Daerah Inspirasi Penyiaran, Penghargaan Lembaga Penyiaran Peduli Potensi Muda Indonesia, Penghargaan Perguruan Tinggi Peduli Penyiaran, dan Penghargaan Lifetime Achievement.