Beranda Berita Subang Hadiri Subang Creative Week 2023, Bupati Subang Siap Dorong Kreatifitas Anak Muda

Hadiri Subang Creative Week 2023, Bupati Subang Siap Dorong Kreatifitas Anak Muda

Hadiri Subang Creative Week 2023, Bupati Subang Siap Dorong Kreatifitas Anak Muda

Bupati Subang H. Ruhimat didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Subang Hj. Yoyoh Sopiah Ruhimat hadir dan menyaksikan secara langsung gelarang Subang Creative Week 2023, bertempat di Subang Creative Hub, Kamis (10/08/2023).

Subang Creative Week 2023 merupakan acara yang diselenggarakan berkat kolaborasi anak muda Subang dengan Ekraf Kabupaten Subang yang berisi berbagai kegiatan yang mendukung kreativitas dan seni anak muda.

BACA JUGA:  Respon Cepat Pj. Bupati Subang, Menjenguk Langsung dan Memberikan Bantuan Uang Tunai untuk Siswa Kelas 3 SD Korban Kekerasan di Sekolah

Dalam kunjungannya Bupati Subang H. Ruhimat menyaksikan beberapa proses kreatif yang dilaksanakan dalam gelaran Subang Creative Week 2023 diantaranya kegiatan menganyam, menyaksikan pameran foto hasil karya fotografer Subang, dan instalasi seni siluet. Kang Jimat dan jajaran terlihat sangat antusias menyaksikan kreativitas anak-anak muda Subang.

Usai melihat isi dari Subang Creative Week 2023, Kang Jimat menyempatkan diri untuk "nongkrong" bersama anak-anak muda kreatif yang menggagas terselenggaranya Subang Creative Week 2023 tersebut.

BACA JUGA:  Jadwal SIM Keliling di Subang Hari Ini per November 2024

Kang Jimat mengaku sangat bangga terhadap kreativitas anak-anak muda Subang dan menyatakan Kabupaten Subang sangat memerlukan kontribusi dari anak-anak muda dengan segala kreatifitasnya demi meraih kemajuan.

Selain itu Kang Jimat berharap acara serupa dapat dilaksanakan secara rutin untuk mendorong ide-ide kreatif yang cemerlang dari anak muda Kabupaten Subang.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Sekda Kabupaten Subang, Asisten Daerah Bidang Administrasi Umum, Kepala DKUPP Kabupaten Subang, serta Sekretaris Disparpora Subang.

BACA JUGA:  Seluruh OPD di Subang Bersatu untuk Pengembangan Desa Wisata