Beranda Berita Subang Ribuan Masyarakat Padati Refleksi 5 Tahun Jimat-Akur di Kecamatan Tambakdahan, Dukung Pembangunan...

Ribuan Masyarakat Padati Refleksi 5 Tahun Jimat-Akur di Kecamatan Tambakdahan, Dukung Pembangunan Terus Berlanjut

Ribuan Masyarakat Padati Refleksi 5 Tahun Jimat-Akur di Kecamatan Tambakdahan, Dukung Pembangunan Terus Berlanjut

Bupati Subang H. Ruhimat didampingi Wakil Bupati Subang H. Agus Masykur Rosyadi menghadiri roadshow refleksi 5 Tahun Kepemipinan Jimat-Akur, di Kecamatan Tambakdahan bertempat di Halaman Kantor Desa Tambakdahan, Selasa (1/8).

Dalam sambutannya Camat Tambakdahan Bambang Edi Purwanto S.IP., M.Si. menyampaikan bahwa antusiasme warga untuk menghadari acara tersebut sangat tinggi, terbukti dengan hadirnya kurang lebih 2000 warga memadati kantor Desa Tambakdahan.

BACA JUGA:  Derek Towing Mobil 24 Jam Terbaik Subang: Bengkel FMS (Fiat Motor Services)

Seanjutnya, Wakil Bupati Subang H. Agus Masykur Rosyadi menyampaikan beberapa capaian program Jawara yang sudah dilaksanakan oleh di masa kepemimpinan Jimat-Akur seperti program Zero Rupiah, perbaikan dan pembuatan jalan di beberapa ruas kecamatan, perekrutan PPPK Guru terbanyak se-Jawa Barat, hingga rekomendasi pemekaran Kabupaten Subang Utara.

"Kami dilantik di bulan Desember 2018, Pak Bupati semenjak itu langsung 'tancap gas' walau di tahun 2020 seluruh dunia terkena dampak dan Kabupaten Subang pun harus melakukan refocusing anggaran dan memprioritaskan menyelamatkan nyawa manusia." Ungkap Wabup Subang

BACA JUGA:  KPU Subang Antisipasi Keterlambatan Distribusi Logistik Pilkada 2024 di Tengah Musim Hujan

Senada dengan Bupati Subang H. Ruhimat menyampaikan rasa terimakasinya dan permohonan maaf kepada masyarakat Tambakdahan karena selama 5 tahun di masa kepemimpinannya masih banyak tugas dan tanggung jawab yang harus diselesaikan juga iapun menjelaskan bagaimana kondisi anggaran di Kabupaten Subang setelah terdampk Covid-19.

Selanjutnya Bupati dan Wakil Bupati Subang menyerahkan penghargaan sebagai apresiasi kepada Linmas dan Kader KB yang telah berdedikasi dalam pengembangan kemajuan desa, serta penyerahan bantuan stimulan secara simbolis kepada 9 orang ketua RT dari 9 desa di Kecamatan Tambakdahan.

BACA JUGA:  Generasi Muda Subang Wujudkan Budaya Anti-Korupsi

Acara dilanjutkan dengan pengundian doorprize sepeda dan tausiyah oleh Ust. Aah Nurul Muhibah.