UPTD Radio Benpas Subang memperingati HUT ke-57 tahun yang mengangkat tema Ngabelesat menuju Subang Jawara. Kegiatan dilaksanakan di Halaman Kantor Radio Benpas, Jumat (28/7).
Acara diawali dengan Jalan Santai yang dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Subang Asep Nuroni mewakili Bupati Subang H. Ruhimat.
Dalam sambutannya, Sekretaris Daerah Kabupaten Subang Asep Nuroni mengucapkan selamat hari jadi ke 57 tahun Radio Benpas, ia berharap Benpas mampu menjadi wahana evaluasi dan mempertahankan eksistensinya karena keberadaan radio masih sangat dibutuhkan masyarakat.
"Oleh karenanya peringatan milangkala ini harus juga menjadi wahana evaluasi untuk kita semua, eksistensi radio ini harus terus kita pertahankan karena keberadaan radio masih sangat dibutuhkan masyarakat. Karena, hanya radio media penyiaran informasi yang mampu menjangkau hingga ke wilayah terestria," ujarnya.
Ia juga menyampaikan apresiasinya terkait program-program Radio Benpas yang selalu menginspirasi para pendengar khususnya masyarakat Subang serta keprofesionalannya memberikan informasi.
Di era digitalisasi, ia menginginkan Radio Benpas untuk terus melakukan transformasi digital dan berinovasi untuk mengedukasi serta mengembangkan minat masyarakat.
"Saya yakin dengan program yang inovatif akan menambah daya tarik masyarakat menjadikan radio bukan sekedar media hiburan tetap juga media informasi," ujarnya.
Adapun tema dari HUT ke-57 Radio Benpas yaitu Ngabelesat yang memiliki makna busur panah dimana Benpas siap menjadi media informasi dan hiburan nomor satu di Kabupaten Subang.
Ketua pelaksana Yopi Karpriana mengucapkan terima kasih kepada unsur TNI/Polri, Dinas Kesehatan, pihak sponsor dan seluruh masyarakat yang ikut berpartisipasi dalam peringatan HUT ke 57 Radio Benpas.
Ia juga menyampaikan bahwa kegiatan tersebut terselenggara berkat kerja keras dan sinergitas kru dan staf Radio Benpas. Selain itu, ia menyampaikan bahwa saat ini Radio Benpas sedang proses menjadi Lembaga Penyiaran Publik Lokal (LPPL).
"Saat ini sedang proses di tingkat provinsi. Mudah-mudahan peraturan daerah ini terselesaikan tahun ini," ujarnya.
Senada dengan hal tersebut, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Subang dr. Dwinan Marchiawati mengucapkan selamat hari jadi ke 57 Radio Benpas. Ia juga menyampaikan apresiasinya kepada seluruh kru dan staf Radio Benpas atas terlaksananya kegiatan.
Acara dilanjutkan dengan pemotongan kue dan tumpeng oleh Kepala Diskominfo Subang dan Kepala UPTD Benpas yang diserahkan kepada perwakilan pendengar (mitra) Radio Benpas.
Dalam acara tersebut juga dilaksanakan peluncuran Aplikasi Benpas Mobile sebagai bentuk inovasi serta mengikuti perkembangan jaman.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Subang, sejumlah perangkat daerah Kabupaten Subang, perwakilan Polres Subang, perwakilan Kodim 0605 Subang dan undangan lainnya.