Beranda Berita Nasional Video Polisi Gagal Praktik Ujian SIM Viral di Medsos, Ternyata Mantan Kapolda...

Video Polisi Gagal Praktik Ujian SIM Viral di Medsos, Ternyata Mantan Kapolda Jabar

Video-Polisi-Gagal-Praktik-Ujian-SIM-Viral-di-Medsos-Ternyata-Mantan-Kapolda-Jabar.jpeg

harapanrakyat.com,- Viral sebuah video yang memperlihatkan seorang anggota polisi gagal melakukan ujian praktik SIM C, saat melintasi jalur zig zag.

Video tersebut diunggah akun instagram @berbagisemangat. Keterangan pengunggah menyebutkan, jika lokasi yang ada di video itu berada di Sragen, Jateng.

Namun ternyata, hal itu dibantah oleh AKBP Piter Yanottama, Kapolres Sragen. Ia menegaskan, jika lokasi yang ada dalam video polisi gagal ujian praktik SIM bukan di wilayahnya.

BACA JUGA:  Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Australia Kualifikasi Piala Dunia 2026

Piter menyebut, jika yang sedang melakukan praktik SIM menggunakan sepeda motor itu adalah mantan Kapolda Jabar yang kini menjabat Kepala Badan Intelijen dan Keamanan Polri, Komjen Suntana.

Baca juga: Sapi Wariso Irfan Hakim Viral, Hewan Kurban Ukuran Jumbo

Sementara itu, Kombes Ibrahim Tompo, Kabid Humas Polda Jabar membenarkan jika seorang polisi yang ada video tersebut merupakan Komjen Suntana, yang kala itu masih memimpin Polda Jabar.

Video itu direkam tanggal 13 Desember 2022, saat itu Komjen Suntana sedang melaksanakan giat kunjungan ke Cirebon.

BACA JUGA:  Shin Tae-Yong memanggil sebanyak 26 pemain, ini daftarnya

Menurutnya, ada dua rekaman video kala itu. Video pertama menunjukkan Suntana tidak mampu melewati jalur zig zag praktik SIM C.

Kemudian di video kedua, merupakan keterangan resmi Suntana kepada awak media, setelah melakukan uji coba tersebut.

Di video kedua, Suntana meminta agar jalur dalam praktik pembuatan SIM lebih dipermudah.

Ia pun menjelaskan alasannya setelah beberapa kali gagal melintasi jalur praktik SIM.

BACA JUGA:  30 Petugas Pertanian Jabar Asah Keterampilan Smart Farming di Bapeltan Cianjur

“Saya masuk ke sana untuk mencoba, bagaimana masyarakat jika ingin membuat SIM. Nanti harus ada perubahan-perubahan. Karena bisa dibayangkan masyarakat ujian dengan tikungan seperti itu,” jelasnya.

Sebelumnya, viral video seorang polisi gagal melakukan praktik ujian SIM saat melintasi jalur zig zag. Video itu memberikan keterangan dengan narasi 6 Kapolsek gagal melewati rintangan ujian SIM C. (R8/HR Online/Editor Jujang)