Beranda Berita Nasional Prank Gadaikan Sertifikat Rumah Demi Coldplay, Reaksi Ibu Ini bikin Ngakak

Prank Gadaikan Sertifikat Rumah Demi Coldplay, Reaksi Ibu Ini bikin Ngakak

Gadaikan-Sertifikat-Rumah-Demi-Coldplay.jpg

Prank gadaikan sertifikat rumah demi Coldplay oleh seorang perempuan membuat sang ibu terkejut dan mengeluarkan ekspresi yang kocak. Bahkan video tersebut viral di media sosial.

Band asal Inggris ini akan mengadakan konser pertama kalinya di Indonesia tepatnya di stadion Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat pada 15 November 2023 mendatang.

Baca juga: Narapidana Nobar Film Miracle in Cell No 7 di Penjara, Banyak yang Nangis

Hal itu tentu membuat para penggemar sangat antusias. Termasuk seorang remaja yang berusaha meminta izin pada sang ibu untuk menonton konser Coldplay di Jakarta. 

Reaksi Ibu Anaknya Gadaikan Sertifikat Rumah Demi Coldplay

Seorang perempuan bernama Dinda Ayu Nisrina membagikan percakapannya dengan sang ibu mengenai konser Coldplay di media sosial.

BACA JUGA:  PNS vs ASN Ternyata Beda, Jangan Keliru Ya!

Awalnya, ia langsung mendapatkan lampu hijau dari sang ibu ketika meminta izin untuk datang ke konser Coldplay.

“Nonton tinggal nonton sih,” ujar sang Ibu.

Namun, ketidaktahuan sang ibu mengenai Coldplay, mengharuskan Dinda untuk menjelaskan mengenai band asal Inggris tersebut dengan menunjukan video mereka. Kocaknya, reaksi yang dikeluarkan sang Ibu malah bikin ngakak.

Sang Ibu mengira untuk menonton Coldplay, pemerintah akan menanggungnya bahkan ibu tersebut juga bertanya tentang kehadiran Jokowi di konser itu.

“Oh dibayarin pemerintah tapi? Jokowi datang enggak?” Tanya sang Ibu pada anaknya.

Belum pantang menyerah sang anak juga menjelaskan bahwa konser Coldplay ini pertama kali di Indonesia. Tapi sang Ibu masih menyangkal dengan keberadaan Presiden RI di konser tersebut.

BACA JUGA:  Penginapan Murah Subang: Daftar Alamat dan Tarif (2024)

“Alah Jokowi aja ngga dateng,” sangkalnya lagi.

Sang Ibu makin syok dengan harga tiket untuk menonton Coldplay adalah 11 Juta hingga membuatnya melarang sang anak untuk datang.

Tak tinggal diam, Dinda mengatakan pada sang ibu akan menggadaikan sertifikat rumah demi menonton Coldplay.

“Ada-ada aja Dinda ini kaya gitu loh, gadai cuma nonton kaya gitu, amit-amit jabang bayi,” jawaban sang ibu yang bikin ngakak.

Hal itu sontak buat warganet menganggap serius tentang pegadaian sertifikat rumah demi menonton konser Coldplay.

Namun, sang pemilik akun menyanggah hal tersebut ketika harapanrakyat menghubunginya.

“Nggak kak itu prank, cuma ingin tau reaksi ibu aja. Orang aja yang nanggepinnya terlalu serius,”ujar Dinda.

BACA JUGA:  Kronologis Lengkap Kecelakaan Truk Maut di Subang: Dua Tewas, Delapan Luka-luka

Harga Tiket Konser Coldplay 

Sebagai informasi, pembelian tiket Coldplay bisa diakses melalui situs resmi coldplayinjakarta.com dan akan dibuka mulai besok yakni tanggal 17-19 Mei 2023.

Melansir dari akun media sosial PK Entertainment selaku promotor resmi konser Coldplay telah membagi tiket konser sebanyak 11 kategori. Mulai dari Rp 800 rupiah sampai yang tertinggi Rp11 Juta Rupiah.

Mahalnya tiket,  tidak menyurutkan minat dari para penggemar. Terbukti berbagai cara mereka lakukan untuk bisa menonton Coldplay di Jakarta. Seperti halnya sang perempuan ini yang akan gadaikan sertifikat rumah demi Coldplay walau hanya prank semata. (Fatmawati/R6/HR-Online/Editor: Muhafid)