harapanrakyat.com,- Lomba pengelola program bangga kencana tingkat Jawa Barat, sudah mulai dilaksanakan saat ini.
Kabupaten Ciamis menjadi salah satu daerah yang mengirimkan perwakilan untuk mengikuti lomba itu.
Saat ini, lomba tersebut sudah memasuki seleksi tahap 2, yang dilaksanakan hari Selasa (4/4/2023).
Adapun lomba pengelola program bangga tingkat Jabar, meliputi 4 kategori. Pertama kategori Penyuluh KB ASN, kedua kategori Penyuluh KB Non ASN, ketiga kategori Kader IMP (PPKBD/Sub PPKBD) dan terakhir kategori akseptor lestari KB 20 tahun.
Kepala Bidang Pengendalian Penduduk (Dalduk), Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Ciamis, Ir Djafar Shiddiq M.Si mengatakan, semua perwakilan dari Kabupaten Ciamis, lolos pada tahap 1 yakni seleksi profil, video dan tes CAT.
“Mereka (perwakilan Ciamis) lolos dan kemarin ikut seleksi tahap 2, yakni tes wawancara secara virtual,” ujar Ir Djafar, Kamis (6/4/2023).
Baca juga: Awal 2023, DP2KBP3A Ciamis Tangani 4 Kasus Kekerasan Terhadap Anak
Perwakilan Ciamis yang ikut lomba pengelola program bangga kencana tingkat Jabar antara lain:
1. Mega Derry Purnama (Kategori Penyuluh KB ASN).
2. Eka Dwiyanti (Penyuluh KB Non ASN).
3. Yani Suryani (Kategori Kader IMP (PPKBD/Sub PPKBD).
4. Dayat Saputra/Dedeh Widaningsih (Kategori Pasangan KB Lestari 20 Tahun).
“Para perwakilan Ciamis tersebut, merupakan juara dalam lomba pengelola program bangga kencana tingkat Kabupaten Ciamis,” jelas Djafar.
Pihaknya berharap, para peserta lomba pengelola program bangga kencana asal Ciamis, bisa lolos ke tahap 3, yakni rechecking.
“Tentunya kita berharap, perwakilan dari Kabupaten Ciamis bisa memberikan yang terbaik dan mengharumkan nama daerah, dengan prestasi itu,” pungkasnya. (R8/HR Online/Editor Jujang)