Beranda Berita Nasional Cari Pimpinan OPD yang Layak, BKPSDM Pangandaran Uji Kompetensi 26 JPT Pratama

Cari Pimpinan OPD yang Layak, BKPSDM Pangandaran Uji Kompetensi 26 JPT Pratama

BKPSDM-Pangandaran.jpg

harapanrakyat.com,- Untuk menemukan pimpinan OPD yang layak, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Pangandaran. Jawa Barat, menggelar uji kompetensi terhadap 26 jabatan pimpinan tinggi (JPT) Pratama di lingkup Pemerintah Kabupaten Pangandaran.

Sekretaris BKPSDM Pangandaran Soleh Supriyadi, melalui Kabid. Mutasi Pengembangan Karir dan Penilaian Kinerja Aparatur, Andrew mengatakan, dasar pelaksanaan uji kompetensi tersebut mengingat ada kekosongan jabatan.

BACA JUGA:  Kronologis Lengkap Kecelakaan Truk Maut di Subang: Dua Tewas, Delapan Luka-luka

“Kekosongan tersebut karena yang bersangkutan telah habis masa kerjanya atau purna bakti. Jadi untuk mengisi kekosongan itu, BKPSDM menggelar uji kompetensi pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Pangandaran,” terangnya kepada harapanrakyat.com, Kamis (09/03/2023).

Baca Juga: BKPSDM Pangandaran Gelar Bimtek, ASN dan P3K Diharapkan Tingkatkan Kinerja

Selain itu, lanjut Andrew, tujuan uji kompetensi ini menguji para peserta terkait kesesuaian jabatannya. Hasilnya akan ditentukan pada saat mereka mengikuti uji kompetensi.

BACA JUGA:  Penginapan Murah Subang: Daftar Alamat dan Tarif (2024)

Dari uji kompetensi 26 pejabat pimpinan tinggi pratama itu, pihaknya berharap dapat menemukan pimpinan OPD yang layak. Serta cocok untuk ditempatkan pada dinas sesuai kemampuannya.

“Ya, kami harapkan para pimpinan OPD yang layak di seluruh dinas semuanya mampu menjalankan sesuai tupoksi. Serta sesuai dengan kemampuannya,” kata Andrew.

Mengenai dinas mana yang nanti para pejabat duduki, hal itu kewenangannya ada di PPK. BKPSDM hanya menggelar uji kompetensi sesuai mekanisme dan aturan yang ada. (Ntang/R3/HR-Online/Editor-Eva)