Beranda Berita Nasional Sowan ke Jokowi, Zainudin Amali Memilih Ngurus PSSI, Hengkang dari Menpora?

Sowan ke Jokowi, Zainudin Amali Memilih Ngurus PSSI, Hengkang dari Menpora?

Sowan-ke-Jokowi-Zainudin-Amali-Memilih-Ngurus-PSSI-Hengkang-dari-Menpora.jpg

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali telah bertemu Presiden Joko Widodo di Istana Presiden, terkait jabatan barunya yang ia emban sebagai Wakil Ketua Umum 1 PSSI Periode 2023-2027.

Dalam pertemuan tersebut, Zainudin mengaku telah mendapat restu dari Presiden perihal dirinya konsentrasi mengurusi PSSI.

“Saya sampaikan ke Pak Jokowi, saya akan konsentrasi ngurus PSSI. Beliau menghendaki terkait keinginan saya fokus membenahi sepak bola Indonesia,” kata Zainudin dalam Konferensi Pers di Istana Presiden, Senin (20/02/2023).

Dia juga dengan tegas akan membantu kinerja Erick Thohir selama satu periode, serta teman-teman lain yang tergabung di PSSI.

BACA JUGA:  Penginapan Murah Subang: Daftar Alamat dan Tarif (2024)

Baca juga: Menpora Taekwondo Championship, Atlet Pangandaran Borong Medali

Isyarat Zainudin Amali Mundur dari Menpora

Pasca terpilihnya Zainudin Amali menjadi Waketum PSSI menjadi sorotan banyak pihak.

Pasalnya, hingga kini ia masih menjabat sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia yang dinilai tak etis merangkap jabatan.

Meski demikian, banyak pihak menilai Zainudin Amali harus mundur dari jabatannya.

Namun usai menghadap Jokowi, saat konferensi pers ia tidak menyampaikan dengan tegas terkait akan mundur dari jabatan sebagai Menpora.

BACA JUGA:  XL Axiata Berhasil Raih Penghargaan Tertinggi di Stellar Workplace Award 2024

“Udah gak usah panjang-panjang ngejelasinnya. Intinya Jokowi menghendaki saya fokus ngurus sepak bola di bawah komando Pak Erick,” katanya.

Tunggu Keputusan Resmi

Menyikapi hal tersebut, Sekretaris Kabinet Pramono Anung menyarankan agar publik menunggu keputusan resmi terkait mundur atau tidaknya Zainudin Amali dari Menpora.

“Apa yang disampaikan Pak Zainudin Amali, yang mengetahui tafsirannya ya dia sendiri. Jadi saya sarankan mending tunggu saja keputusan resminya,” kata Pramono di Istana Presiden.

BACA JUGA:  Indonesia Tantang Bahrain di Laga Penentu Kualifikasi Piala Dunia 2026

ia pun belum mengetahui terkait surat resmi pengunduran Zainudin Amali dari Menpora. Menurunya yang mengetahui hanya Zainudin Amali dan Presiden Jokowi.

Sekedar informasi Zainudin Amali terpilih menjadi Wakil Ketua Umum periode 2023-2027 pada Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI yang berlangsung di Hotel Shangri-La, Jakarta pada Kamis (16/2) lalu.

Dia terpilih setelah Yunus Nusi mengundurkan diri pada pemilihan ulang wakil ketua umum PSSI.

Lantas akankah Zainudin Amali mundur dari jabatannya sebagai Menpora? (Aji/R8/HR Online/Editor Jujang)