Beranda Berita Nasional Banjir Bandang NTT, Belasan Orang Dikabarkan Hilang

Banjir Bandang NTT, Belasan Orang Dikabarkan Hilang

249fa3485c57398ecd8654349820b9e5.jpg

KBRN, Jakarta: Bencana tanah longsor dan banjir bandang terjadi di Kampung Malapedho, Desa Inerie, Kecamatan Inerie, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur, Sabtu (4/9) dini hari sekitar pukul 00.30 WITA.

Lima rumah dikabarkan terkubur akibat tertimbun longsor serta belasan orang dilaporkan hilang.

Selain itu, dikabarkan seorang balita meninggal dunia atas banjir bandang tersebut. 

BACA JUGA:  Rumah Nenek Satinah di Subang Terancam Ambruk, Relawan Harap Ada Donatur yang Peduli

Kasat Reskrim Ngada, IPTU. I Ketut Ray Artika membenarkan terjadinya banjir bandang dan tanah longsor tersebut.

“Benar, di (Kecamatan) Inerie, kami lagi persiapan menuju lokasi bencana untuk proses penyelamatan,” kata IPTU Rey Artika dikutip CNNIndonesia.com.

Dia menyampaikan dari informasi yang diperoleh ada lima rumah dan sudah satu balita yang ditemukan meninggal.

BACA JUGA:  Isu Poligami dan Narkoba Bisa Rontokan Elektabilitas Kandidat di Pilkada Subang

“Tapi itu informasi awal tapi kami masih dalam perjalanan ke TKP,” kata IPTU Rey Artika.