Beranda Berita Nasional Gambus Corner dan Polres Tasikmalaya Kota Galang Dana untuk Korban Gempa Cianjur

Gambus Corner dan Polres Tasikmalaya Kota Galang Dana untuk Korban Gempa Cianjur

Gambus-Corner-dan-Polres-Tasikmalaya-Kota-Galang-Dana-untuk-Korban-Gempa-Cianjur.jpg

harapanrakyat.com,- Gambus Corner bersama Polres Tasikmalaya Kota, melakukan penggalangan dana untuk korban gempa Cianjur di jalan KHZ Mustofa, Sabtu (26/11/2022) malam.

Sembari melantunkan Sholawat di atas panggung, para personil Gambus Corner ini mengajak warga pejalan kaki yang hendak ke kawasan Malioboro, untuk memberikan donasinya.

“Sembari live, kita juga mengajak masyarakat berdonasi untuk korban gempa Cianjur, karena memang duka yang dirasakan mereka warga Cianjur juga duka kita warga Tasikmalaya,” kata Heru personil Gambus Hijrah Voice.

BACA JUGA:  Lampu dari Limbah Paralon? Pengrajin Subang Bikin Gempar Dekranasda Jabar Award!

Baca juga: Komunitas Ojol Tasikmalaya Galang Dana Bantu Korban Gempa Cianjur

Sementara itu, Kapolres Tasikmalaya AKBP Aszhari Kurniawan bersyukur bisa kembali menggelar Gambus Corner yang kedua kalinya, sembari menggalang donasi untuk korban gempa Cianjur.

Kata dia, walaupun turun hujan, tapi Gambus Corner Kota Tasikmalaya bisa kita laksanakan berkat kerja sama dengan Paguyuban Gambus Tasikmalaya dan Polres Tasikmalaya Kota.

BACA JUGA:  Gubernur Dedi: Jadi Pejabat Itu Bukan Buat Tidur Nyenyak, Tapi Buat Keringetan!

“Alhamdulillah banyak hadir tokoh-tokoh agama, para ustadz para Kyai yang hadir termasuk juga dari Wakil Ketua DPRD, semoga acara kedepan Gambus Corner ini bisa berlanjut setiap bulannya,” pungkasnya. (Apip/R8/HR Online/Editor Jujang)