Beranda Berita Nasional 55 Karyawan Direktorat Sayuran dan Tanaman Obat Kementan RI Ikuti Tes STIFIn...

55 Karyawan Direktorat Sayuran dan Tanaman Obat Kementan RI Ikuti Tes STIFIn Genetic, Ini Tujuannya

55-Karyawan-Direktorat-Sayuran-dan-Tanaman-Obat-Kementan-RI-Ikuti-Tes-STIFIn-Genetic.jpg

harapanrakyat.com,- Sebanyak 55 karyawan dari Direktorat Sayuran dan Tanaman Obat Kementerian Pertanian (Kementan) RI, menjalani tes STIFIn Genetic.

Tes tersebut sebagai program strategis dari Ditjen Hortikultura di tahun 2024. Jadi institusi tersebut bukan hanya menetapkan target kenaikan produksi, namun juga mempersiapkan sumberdaya manusia (SDM) yang lebih handal.

Adapun tes tersebut, saat kegiatan asemen karyawan Direktorat Sayuran dan Tanaman Obat, dari 28-29 Desember 2023 lalu.

BACA JUGA:  Shin Tae-Yong memanggil sebanyak 26 pemain, ini daftarnya

Rizki Sugiarto selaku Branch Manager STIFIn Genetic mengatakan, bahwa tujuan tes yang sesuai dengan arahan dari Direktur Sayuran dan Tanaman Obat, Andi Muhammad Idil Fitri, adalah untuk memahami potensi masing-masing karyawan sesuai dengan genetiknya.

Kemudian, jika karyawan tersebut sudah mengetahui potensi genetiknya, maka akan bisa melejitkan kinerjanya.

“Selanjutnya bisa saling memahami kolega kerja. Sehingga harapannya produktivitas dan kinerja karyawan akan meningkat lebih tinggi lagi,” katanya belum lama ini.

BACA JUGA:  30 Petugas Pertanian Jabar Asah Keterampilan Smart Farming di Bapeltan Cianjur

Lanjutnya mengungkapkan, bahwa karyawan 55 orang di unit kerja Kementan RI tersebut sangat antusias dengan hasil tes STIFIn Genetic.

“Mereka merasa hasil tesnya kok gue bantet. Ini sama persis dengan karakter dan keseharian kita,” ungkapnya menirukan testimoni para peserta.

Sementara itu, Kepala Subbagian Tata Usaha Direktorat Sayuran dan Tanaman Obat Kementan RI, Yana Mulyana Indriyana mengatakan, setelah mengikuti tes STIFIn Genetic ini tidak sedikit dampaknya.

BACA JUGA:  Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Australia Kualifikasi Piala Dunia 2026

“Dan dirasakan tepat (sesuai karakter saya),” katanya.

Pendapatnya jika menilai hasil dari tes tersebut dari skala 1-100, maka nilai yang ia dapatkan 100.

“Karena sesuai dengan karakteristik yang saya alami. Saya memang (kalau di STIFIn Genetic) tergolong orang tipe intuiting ya. Seorang yang unik, kreatif, memang seperti itu,” ucapnya. (Adi/R5/HR-Online)