Beranda Berita Nasional 5 Santri Tenggelam di Laut Garut, 4 Selamat dan 1 Korban Hilang

5 Santri Tenggelam di Laut Garut, 4 Selamat dan 1 Korban Hilang

IMG_20230305_174221_hfKmUBE65w_rSvUF3h59q.jpeg

harapanrakyat.com,- Sebanyak 5 santri asal Kecamatan Bayongbong, Kabupaten Garut, Jawa Barat, tenggelam di laut Taman Manalusu, Kecamatan Cikelet, Garut, Minggu (5/3/2023).

Dari 5 korban yang sempat tergulung ombak, 4 santri selamat sedangkan 1 orang korban dinyatakan hilang.

Ombak laut Taman Manalusu di Kecamatan Cikelet, Garut, kembali memakan korban. Kali ini rombongan santri asal Kecamatan Bayongbong, dilaporkan tenggelam usai tergulung ombak besar. Seorang santri lagi bernama Faris masih dinyatakan hilang.

BACA JUGA:  Indonesia Tantang Bahrain di Laga Penentu Kualifikasi Piala Dunia 2026

Upaya pencarian masih terus dilakukan oleh Satuan Polisi Air dan Udara (Pol Airud) Polres Garut, dibantu Balawista dan TNI.

Baca Juga: Pantai Karang Tepas Garut, Tebing Raksasa yang Mengagumkan

“Kronologisnya jadi rombongan anak pesantren asal Bayongbong, dari beres ziarah di Kampung Dukuh. Mereka kemudian berenang, ada 5 korban yang terbawa arus. 4 selamat tapi 1 masih belum ditemukan,” kata Aiptu Bagus, Anggota Sat Pol Airud Polres Garut.

BACA JUGA:  Penginapan Murah Subang: Daftar Alamat dan Tarif (2024)

Saat ini proses pencarian santri korban tenggelam atas nama Faris, masih terus dilakukan. Selain jalur darat dengan menyusuri tebing laut dan pesisir pantai, petugas juga melakukan pencarian mengunakan jalur laut.

“Masih dilakukan pencarian,” ungkap Bagus.

Laut Taman Manalusu merupakan wilayah perairan laut Garut yang dilarang dijadikan area bermain atau berenang. Hal itu karena laut dangkal dengan batuan karang, sehingga bisa membuat orang terpeleset hingga tergulung ombak. (Pikpik/R9/HR-Online/Editor-Dadang)