Beranda Berita Nasional 48 Street Kitchen Coffee Tasikmalaya, Cafe Estetik Konsep Jepang

48 Street Kitchen Coffee Tasikmalaya, Cafe Estetik Konsep Jepang

48-Street-Kitchen-Coffee-Tasikmalaya.jpg

48 Street Kitchen Coffee Tasikmalaya adalah salah satu cafe estetik dengan konsep ruangan bertema Jepang. Cafe ini menjadi tempat nongkrong yang seru di akhir pekan terutama bagi kalangan mahasiswa.

Lokasi bertempat di Jalan Cikarang Girang nomor 48, Kahuripan, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat. Bisa dibilang lokasinya strategis karena berada dekat dari jalan BKR ke kawasan olahraga Dadaha.

Oleh karena itu, 48 Street Kitchen Coffee bisa jadi tujuan bagi yang hobi tur cafe estetik sambil kuliner. Simak beberapa poin menarik yang bisa kita temukan saat berkunjung.

Nongkrong di 48 Street Kitchen Coffee Tasikmalaya

Saat ini cafe-cafe estetik menjadi kebutuhan bagi generasi milenial dan Gen Z khususnya dalam hal bersosialisasi. Dengan budget yang terjangkau, kita bisa menikmati kopi dan makanan pendamping sambil berkumpul dengan keluarga.

BACA JUGA:  Kronologis Lengkap Kecelakaan Truk Maut di Subang: Dua Tewas, Delapan Luka-luka

Baca Juga: 48 Island Tasikmalaya, Serasa Nongkrong di Hawaii

Nuansa Ruangan yang Jepang Banget

Dari luar, 48 Street Kitchen Coffee Tasikmalaya tampak menarik perhatian dengan bangunan bergaya vintage dan tanaman dekorasi yang memberi kesan luas.

Ada space untuk parkir yang cukup luas, bahkan sepeda gowes punya tempatnya sendiri. Tak heran jika beberapa pengunjung singgah ke cafe ini setelah bersepeda di kawasan Dadaha.

BACA JUGA:  Penginapan Murah Subang: Daftar Alamat dan Tarif (2024)

Sedangkan untuk bagian dalamnya memiliki banyak space dengan konsep berbeda di setiap sudut. Terdapat area dengan dinding yang colorful dan ceria di 48 Street Kitchen Coffee. Ada juga yang memilih area atap yang lebih condong ke minimalis khas Jepang.

Biasanya, tempat ini menjadi ramai saat malam hari karena saat siang suhu menjadi sedikit panas. Namun, cafe ini sudah buka dari jam 7 pagi dan menyediakan paket sarapan dengan croissant atau sandwich.

Baca Juga: Kadaka Coffee Tasikmalaya, Kafe Dekat Curug Badak

Rate Harga Terjangkau

Untuk bisa menikmati kopi di 48 Street Kitchen Coffee Tasikmalaya, pengunjung hanya perlu menyiapkan budget mulai dari Rp 18 ribu. Terdapat beberapa pilihan minuman berbahan dasar espresso, manual brew, non-kopi, mocktail, dan jus buah.

BACA JUGA:  Kementerian Komunikasi Blokir Lebih dari 277.000 Konten Judi Online dalam Tiga Minggu

Apabila ingin menyantap makananan, harga berkisar dari Rp 15 hingga 25 ribu per item. Meski berkonsep Jepang, namun makanan yang tersedia lebih condong ke Western seperti chicken steak dan pasta.

Akan tetapi, pengunjung tetap bisa menemukan masakan khas Indonesia seperti nasi goreng cikur dan iga bakar.

Secara keseluruhan, 48 Street Kitchen Coffee Tasikmalaya bisa menjadi salah satu cafe dengan harga terjangkau dan menu yang beragam. (R7/HR-Online/Editor-Ndu)